Memang keindahan alam indonesia tidak ada habisnya, bahkan selalu ada tempat wisata terbaru yang wajib untuk kita kunjungi. Terlebih kawasan Dieng yang menjadi wisata favorit bagi kalangan anak muda maupun orang tua.
7 Tempat Wisata terbaik Di Kawasan Dieng Saat Ini. Kawasan dieng merupakan Dataran tinggi yang berada di Jawa Tegah, Indonesia.
Dataran Tinggi Dieng adalah kawasan vulkanik aktif di Jawa Tengah, yang masuk wilayah Kabupaten Banjarnegara dan Kabupaten Wonosobo. Letaknya berada di sebelah barat kompleks Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing.
Dieng memiliki Ketinggian rata-rata adalah sekitar 2.000 m di atas permukaan laut. Suhu berkisar 12—20 °C di siang hari dan 6—10 °C di malam hari. Pada musim kemarau (Juli dan Agustus), suhu udara dapat mencapai 0 °C di pagi hari dan memunculkan embun beku yang oleh penduduk setempat disebut bun upas ("embun racun") karena menyebabkan kerusakan pada tanaman pertanian.
Selain iterkenal dengan pemandangan alam dan cuaca yang dingin Dieng juga terkenal dengan tempat - tempat wisata terbaiknya, berikut ini 7 Kawasan Wisata terbaik di dataran Tinggi Dieng, antara lain :
7 Tempat Wisata terbaik Di Kawasan Dieng Saat Ini. Kawasan dieng merupakan Dataran tinggi yang berada di Jawa Tegah, Indonesia.
Dataran Tinggi Dieng adalah kawasan vulkanik aktif di Jawa Tengah, yang masuk wilayah Kabupaten Banjarnegara dan Kabupaten Wonosobo. Letaknya berada di sebelah barat kompleks Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing.
Dieng memiliki Ketinggian rata-rata adalah sekitar 2.000 m di atas permukaan laut. Suhu berkisar 12—20 °C di siang hari dan 6—10 °C di malam hari. Pada musim kemarau (Juli dan Agustus), suhu udara dapat mencapai 0 °C di pagi hari dan memunculkan embun beku yang oleh penduduk setempat disebut bun upas ("embun racun") karena menyebabkan kerusakan pada tanaman pertanian.
Selain iterkenal dengan pemandangan alam dan cuaca yang dingin Dieng juga terkenal dengan tempat - tempat wisata terbaiknya, berikut ini 7 Kawasan Wisata terbaik di dataran Tinggi Dieng, antara lain :
- Bukit Sikunir DiengBukit Sikunir Dieng pertama kali dipopulerkan pada tahun 1982 oleh Pemandu lokal Dieng yang kemudian di cantumkan di buku panduan wisata dunia pada tahun 1984.
Selain keindahan Sunrisenya, di Sikunir anda juga bisa menyaksikan pemandangan gunung-gunung berjejer dari tempat ini. Mulai dari Gunung Sindoro, Gunung Slamet, Gunung Pakuwaja dan lainnya.
Dari Puncak Sikunir pesona panorama pemandangan pegunungan Dieng juga bisa anda nikmati. barisan perbukitan dan pegunungan dengan kerlip lampu desa-desa dibawahnya menjadi pemandangan yang menakjubkan sebelum matahari beranjak menerangi dunia.
- Telaga PengilonTelaga pengilon letaknya berada disamping telaga warna, tepatnya disebelah selatan. Sesuai dengan namanya Telaga Pengilon memiliki warna air yang sangat jernih / bening. Mengenai ukuranya telaga pengilon lebih kecil dari pada telaga warna.
Telaga Pengilon (diambil dari bahasa jawa = ngilo, dalam bahasa Indonesia = bercermin) Karena kejernihan air di Telaga Pengilon, disangkutkan dengan sebuah mitos. Yaitu apabila seseorang bercermin di telaga pengilon yang berhati baik / mulia akan terlihat tampan atau cantik, begitu juga sebaliknya apabila ada seseorang berhati busuk bercermin di telaga pengilon maka terlihat jelek. Sebagaian masyarakat dieng masih percaya telaga pengilon dapat mengetahui isi hati seseorang. - Telaga Warna Dieng
Telaga Warna merupakan danau vulkanik yang berisi air bercampur dengan belerang, Apabila terkena sinar matahari akan memantulkan sinar warna warni karena kandungan bahan mineralnya. Terkadang berwarna biru dan kuning ataupun hijau dan kuning. Telaga Warna adalah salah satu obyek wisata andalan Kabupaten Wonosobo, yang terletak di dataran tinggi dieng. Karena keindahanya banyak wisatawan yang berkunjung ke telaga warna, baik domestik maupun mancanegara. - Kawah Sikidang
Kawah Sikidang Dieng termasuk obyek wisata unggulan Dieng yang wajib dikunjungi. Di antara kawah-kawah lainnya di Dieng, Kawah Sikidang adalah yang paling mudah dicapai dan dinikmati karena terletak di tanah datar. Kawah Sikidang Dieng juga terkenal dengan fenomena kolam kawahnya yang bisa berpindah atau melompat dalam satu kawasan yang luas. Itulah sebabnya Kawah Sikidang menjadi salah satu dari banyak kawah di kawasan wisata Dataran Tinggi Dieng yang paling diminati. Tiap minggu wisatawan berbondong-bondong menyaksikan aktivitas vulkanik yang dengan mudah bisa disaksikan langsung. - Telaga MerdadaTelaga Merdada merupakan telaga terluas di Kawasan Wisata Dataran Tinggi Dieng kurang lebih 25 Ha dengan kedalaman 2 – 10 meter. Dahulu Telaga Merdada merupakan kawah gunung berapi yang kemudian terisi air / Kepundan.
Kawasan Telaga Merdada sering digunakan untuk perkemahan, disamping kondisinya memungkinkan, Telaga Merdada memiliki keindahan alam yang menakjubkan. Masih banyak ditemui pohon cemara di sekitar telaga merdada, juga beberapa jenis burung. - Pendakian Gunung PrauGunung Prahu (terkadang dieja Gunung Prau) (2.565 mdpl) terletak di kawasan Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah, Indonesia. Gunung Prahu terletak pada koordinat 7°11′13″LU 109°55′22″BT. Gunung Prahu merupakan tapal batas antara tiga kabupaten yaitu Kabupaten Batang, Kabupaten Kendal dan Kabupaten Wonosobo.
Puncak Gunung Prahu merupakan padang rumput luas yang memanjang dari barat ke timur. Bukit-bukit kecil dan sabana dengan sedikit pepohonan dapat kita jumpai di puncak. Gunung Prahu merupakan puncak tertinggi di kawasan Dataran Tinggi Dieng, dengan beberapa puncak yang lebih rendah di sekitarnya, antara lain Gunung Sipandu, Gunung Pangamun-amun, dan Gunung Juranggrawah. - Batu Ratapan Angin
Batu Ratapan Angin (2010 mdpl). Sebagai kawasan wisata, Dataran Tinggi Dieng atau Dieng Plateau selalu menyuguhkan wisata alam yang istimewa. Ditambah lagi fakta bahwa daerah Dataran Tinggi Dieng berkontur yang pegunungan. Pegununungan dan perbukitan yang berderet indah, telaga-telaga yang menawan, kumpulan candi yang antik, gua-gua alam yang mistis, dan obyek wisata lain yang tentunya menarik untuk dikunjungi. Obyek-obyek wisata tersebut sangat terkenal sehingga kian hari semakin ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Salah satu obyek wisata yang terkenal dan banyak peminatnya dilihat dari kecenderungan jumlah pengunjung adalah Batu Ratapan Angin.
0 Response to "7 Tempat Wisata terbaik Dan favorit Di Kawasan Dieng Saat Ini"
Post a Comment